Awas Bahaya Social Engineering/SOCENG

*ℹℹ Informasi SIBER ℹℹ*

Waspada terhadap Kejahatan *SOCIAL ENGINEERING.*

Saat ini banyak beredar kejahatan *#SOCIAL-ENGINEERING/SOCENG* dengan modus
Penipuan, Pencurian data, dan Pemerasan.

*#SOCENG1:* Berkaitan dengan penipuan yang mengaku serta mengatasnamakan pejabat 
di UNY untuk mengikuti pelatihan atau seminar.
*#SOCENG2:* Berkaitan dengan pengajuan dana secara pribadi yang mengatasnamakan
pejabat di UNY.

Kedua modus tersebut ternyata adalah *HOAX.*

Oleh karena itu, sangat penting bagi kita untuk lebih waspada terhadap upaya penipuan yang
mengatasnamakan Pejabat UNY.
Mari kita mulai peduli terhadap keamanan data pribadi kita.

*Langkah-langkah yang dapat dilakukan:*

1. Jangan mudah percaya pada informasi yang tidak jelas sumbernya, terutama jika melibatkan 
permintaan data pribadi atau dana.
2. Verifikasi keabsahan informasi dengan menghubungi tim CSIRT UNY.
3.Jangan klik tautan atau lampiran yang mencurigakan dalam email atau pesan sosial media.
4.Edukasikan diri dan orang lain tentang taktik penipuan online dan cara melindungi diri dari 
serangan siber.

Jika menemukan informasi HOAX, laporkan di https://uny.id/LaporCSIRT

Berikut Beberapa Contoh Kasus Social Engineering Dalam Beberapa Waktu Dekat: https://csirt.uny.ac.id/social-engineering

```#TimCSIRT-UNY```
``#JagaRuangSiberKampus```
```http://csirt.uny.ac.id```