Hati-hati Penyusupan Situs Judi

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) sudah menangani 683 situs pemerintahan dan universitas yang disusupi konten judi online.

Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kominfo Semuel Abrijani Pangerapan merinci, 683 situs yang ditangani tersebut terdiri dari 461 situs dengan domain go.id dan 222 situs domain ac.id.

Semuel mengatakan, jumlah tersebut merupakan hasil temuan hasil crawling dan aduan masyarakat per tanggal 1 Januari 2022 sampai 13 Februari 2023.

Sehubungan dengan maraknya temuan peretasan dan penyusupan situs-situs judi online pada situs organisasi lain.

UNY-CSIRT telah meningkatkan kewaspadaan dengan melakukan pemeriksaan ke semua situs  civitas akademika UNY dan telah diberi aplikasi pengaman tambahan.

UNY-CSIRT menghimbau para user untuk menjaga keamanan siber dengan cara:

  • Memasang aplikasi anti-virus dan anti-malware pada perangkat.
  • Berhati-hati dengan phising (pengambilan data dengan situs palsu yang menyerupai situs asli).
  • Berhati-hati pada survei online yang tidak jelas dan melakukan pengambilan data pribadi.
  • Melakukan pergantian kata sandi aplikasi dan email secara berkala.

 

Sumber